Wednesday, December 22, 2004

Ibu Yang Sukses

Rasulullah SAW menghargai kaum ibu 3 derajat, sementara ayah hanya 1 derajat saja. Ini berkaitan dengan hak yang akan diterima dari anak-anaknya. Semua itu karena ibulah yang mengandung. Ibu yang berjuang melahirkan dan menyusui, diteruskan kemudian mendidik dan membesarkan bersama suami (sang ayah).

Tapi apakah setiap ibu akan mampu menjadi ibu yang sukses? Tidak! Lalu siapakah dan apa kriteria ibu yang sukses itu? Ibu yang sukses adalah ibu yang selalu berusaha mampu mensholehkan dirinya, menghormati dan mentaati suaminya, kemudian mendidik anak-anaknya hingga menjadi anak yang sholeh. Kariernya adalah menjadikan rumah tangganya rumah tangga yang sholeh, hingga rumah serasa menjadi surga bagi suami dan anak-anaknya.

Terlepas niatan berkarier dikeduniaan atau tidak, yang pasti seorang ibu harus membuat rumah tangga jadi surga dunia, sebagai cerminan surga di akhirat. Inilah makna kuat yang tersirat dan sabda Rasulullah SAW, " Bahwa surga itu berada dibawah telapak kaki ibu". Selamat berjuang menjadi ibu yang sukses.

Sumber : Haniefa Kreasi (Khasanah Kreasi Islami)

¶-- posted on 7:31 AM


Back to Home

Weblog Commenting and Trackback by HaloScan.com

aboutme

Adhy orangnya pendiem, agak tertutup, humoris, cuek bgt, suka ngeselin, gak enak diajak ngobrol, gak gaul n` gak asyik dijadiin temen kamu hehee..
Contact Me / Friendster

chatbox




recent

archives

  • June 2004
  • July 2004
  • August 2004
  • September 2004
  • October 2004
  • November 2004
  • December 2004
  • January 2005
  • March 2005
  • April 2005
  • June 2005
  • July 2005
  • October 2005
  • January 2006
  • June 2007
  • March 2008
  • April 2008
  • May 2008
  • eyecatching

    friends

    credits

    Powered by : Blogger.Com
    Skin by : Clone at blogskins
    ShoutBox by : Cbox
    Commenting by : HaloScan
    Tracking by : eXTReMe
    Counter by : HitCounter

    Alabama Jones Act Lawyer

    Blogarama - The Blog Directory

    Site Meter